Hasil Akhir Ajang Preinexus Olympic 2017, UBD berada pada posisi ke-6 dari 150 kampus
PREINEXUS OLYMPIC adalah ajang kompetisi antar perguruan tinggi anggota Preinexus (kurang lebih terdiri dari 150 kampus yang telah menandatangani Memorandum Of Understanding) yang diselenggarakan secara online berupa tes pengetahuan umum yang berkaitan dengan sektor industri teknologi informasi dan komunikasi. PREINEXUS OLYMPIC bekerjasama dengan sejumlah asosiasi di Indonesia, yaitu: IPKIN (Ikatan Perguruan Tinggi Komputer dan Informatika Indonesia), IAII (Ikatan Ahli Informatika Indonesia), ASPILUKI (Asosiasi Piranti Lunak Indonesia), APKOMINDO (Asosiasi Komputer Indonesia), APJII (Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia), IKTII (Ikatan Konsultan Teknologi Informasi Indonesia), AOSI (Asosiasi Open Source Indonesia), APTIKOM (Asosiasi Pendidikan Tinggi Informatika dan Komputer), AKSI (Asosiasi Keamanan Sistem Informasi), PASTI (Perhimpunan Arsitek Sistem dan Teknologi Informasi), APDARA (Asosiasi Pembelajaran Daring Nusantara), dan FTII (Federasi Teknologi Informasi Indonesia).
Kompetisi diselenggarakan selama 17 (tujuh belas) hari, mulai tanggal 5 Juni 2017 hingga 22 Juni 2017. Setiap harinya akan terdiri dari dua sesi lomba: (i) Sesi Pagi pukul 07.00-12.00 dan (ii) Sesi Siang pukul 13.00-18.00. Karena sifatnya yang online, maka setiap peserta lomba dapat mengikutinya dari mana saja, kapan saja, dan dengan menggunakan media komunikasi apa saja (baca: komputer dan piranti komunikasi digital). Delegasi perguruan tinggi terdiri dari dua kelompok, yaitu Dosen dan Mahasiswa. Setiap perguruan tinggi dapat mendaftarkan sebanyak-banyaknya 25 (dua puluh lima) orang dan 100 (seratus) mahasiswa. Masing-masing individu akan diberikan sebuah hak akses unik dalam bentuk username dan password agar dapat berpartisipasi dalam kompetisi.
Sejumlah 35 (tiga puluh lima) topik pengetahuan akan dilombakan, untuk dua kategori peserta, yaitu: dosen dan mahasiswa. Ketiga puluh topik dimaksud adalah sebagai berikut:
- PREI1-Information Technology Architecture
- PREI2- Information Technology Governance
- PREI3- Electronic Business
- PREI4- Electronic Commerce
- PREI5- Information Technology Project Management
- PREI6- Information Technology Services
- PREI7- Information System and Technology Audit
- PREI8- Information Technology Strategic Planning
- PREI9- Software Development
- PREI10- Database Management
- PREI11- Information Technology Risk Management
- PREI12- Information Technology Security
- PREI13- Electronic Government
- PREI14- Electronic Procurement
- PREI15- Programming
- PREI16- Database System
- PREI17- Cloud Computing
- PREI18- Green Computing
- PREI19- Internet Of Things
- PREI20- Big Data
- PREI21- Enterprise Resource Planning
- PREI22- Supply Chain Management
- PREI23- Electronic Learning
- PREI24- Cyberlaw
- PREI25- Customer Relationship Management
- PREI26- Knowledge Management
- PREI27- Artificial Intelligence
- PREI28- Smart City
- PREI29- Technopreneurship
- PREI30- Cyber Ethics
- pREI31- Digital Marketing
- pREI32- Social Media
- pREI33- Mobile Computing
- pREI34- Business Intelligence
- pREI35- Computer Network and Infrastructure
Ajang ini mengacu pada jadwal yang telah disusun, masing-masing individu berhak dan dapat mengikuti sesi-sesi kompetisi sesuai dengan keinginannya. Setiap sesi dibuka untuk dapat diakses selama durasi waktu 5 (lima) jam sebagaimana terlihat pada jadwal. Berdasarkan topik yang diujikan pada sesi tersebut, peserta diberikan kesempatan satu kali untuk mengikuti tes online. Tes dibuat dengan format pilihan ganda, dimana soalnya disusun dan diambil secara acak dari bank soal yang dikembangkan oleh para praktisi industri. Jumlah soal adalah 25 (dua puluh lima), dalam bahasa Indonesia, dan harus diselesaikan tidak lebih dari 30 (tiga puluh) menit. Setiap pertanyaan yang dijawab dengan benar akan memperoleh nilai +4 (plus 4) dan setiap jawaban yang salah akan mendapatkan nilai penalti -1 (minus 1). Artinya rentang nilai yang diperoleh individu setelah usah melaksanakan tes online adalah -25 hingga 100.
Perolehan Peringkat Universitas Preinexus Olympic 2017
# | Nama Universitas | Emas | Perak | Perunggu | Total |
---|---|---|---|---|---|
1 | Univ. Wahid Hasyim Semarang | 27 | 23 | 20 | 70 |
2 | STTI NIIT I-TECH | 13 | 17 | 16 | 46 |
3 | STMIK ATMA Luhur | 11 | 8 | 5 | 24 |
4 | Universitas PGRI Semarang | 6 | 3 | 5 | 14 |
5 | STT Wastukancana | 3 | 3 | 2 | 8 |
6 | Universitas Bina Darma | 3 | 2 | 6 | 11 |
7 | Universitas Negeri Malang | 3 | 2 | 1 | 6 |
8 | STT Bandung | 1 | 1 | 1 | 3 |
9 | STT Atlas Nusantara Malang | 1 | 1 | 0 | 2 |
10 | Universitas Kristen Maranatha | 1 | 0 | 4 | 5 |
11 | Universitas Mercubuana | 1 | 0 | 0 | 1 |
12 | Universitas Widyatama | 0 | 3 | 1 | 4 |
13 | STMIK Mercusuar | 0 | 2 | 5 | 7 |
14 | AMIK BSI Bandung | 0 | 1 | 1 | 2 |
15 | Universitas BSI Bandung | 0 | 1 | 0 | 1 |
16 | Stmik Widya Cipta Dharma | 0 | 1 | 0 | 1 |
17 | Politeknik Kota Malang | 0 | 1 | 0 | 1 |
18 | Universitas Darwan Ali | 0 | 1 | 0 | 1 |
19 | STMIK Widya Dharma | 0 | 0 | 2 | 2 |
20 | AMIK Tunas Bangsa | 0 | 0 | 1 | 1 |
Sumber: http://exam.preinexusolympic2017.com/standing/campus